4 Cara Cepat Mengatasi sulit bernapas akibat Batuk Pilek

4 Cara Cepat Mengatasi sulit bernapas akibat Batuk Pilek - Salam sobat semua, Kang haqie, mau menyampaikan cara untuk mengatasi batuk pilek, yang dapat mengganggu pernapasan menjadi agak sesak, namun dengan cara ini sobat akan terbebas dari kesulitan bernapas akibat abtuk dan pilek tersebut, karena ini menjadi pengalaman pribadi, maka mungkin jika dilakukan oleh sobat akan cocok, dan dapat mengusir jauh-jauh.

4 Cara Cepat Mengatasi sulit bernapas akibat Batuk Pilek

Lalu bagaimana caranya..? Tenang saja, karena ini mudah kok, dan murah, terutama bagi sobat yang tidak nyaman dengan keadaan itu, boleh dicoba langsung, mana diantaranya..?

Banyak Minum air putih

Kita tahu, bahwa delapan gelas sehari itu, sudah menjadi keperluan kita dalam beraktipitas, untuk menghindari dehidrasi, tapi orang yang sedang terserang batuk pilek yang akibatnya sulitnya untuk bernapas ditambah lagi suara menjadi serak, maka minum airnya bisa ditambah, dengan tujuan untuk dahak yang ada di rongga dada terbawa kedalam, sehingga tidak mengganggu aktivitas bernapas.

Mengisap Permen  Mint

Permen Mint yang kita isap, akan membantu meringankan pernapasan yang sulit akibat batuk dan pilek, kita bisa beli diwarung-warung terdekat, atau bisa dengan permen jahe. Yang Manfaatnya sangat banyak sekali selain bikin rileks pernapasan , juga dapat menambah semangat dalam beraktifitas,

Mandi atau Berendam dengan Air Hangat

Sobat sekalian, ini cara efektif dalam mengatasi hidung tersumbat, sulit bernapas, maka dengan berendam air hangat, akan meningkatkan suhu tubuh kita, sehingga lendir yang ada ditenggorokan dan di rongga dada, akan mencair dan itu sangat baik dan bermanfaat bagi pernapasan kita. Ini juga dapat melembabkan udara sehingga pernapasan kita akan lancar.

Minum Obat Batuk yang Aman

Minum obat batuk ini solusi terakhir, dan yang lebih baik obat batuk herbal, yang banyak kita jumpai di toko-toko obat, namun saya sendiri lebih suka membuat ramuan sendiri, karena lebih aman dan mudah, banyak ramuan yang dapat meringankan pernapasan sampai ramuan untuk menyembuhkan batuk dan pilek, dan ini ramuan untuk melegakan pernapasan yang biasa saya lakukan pada saat saya terkena batuk dan pilek yang mengganggu pernapasan,

Ramuan untuk Melegakan Pernapasan yang tersumbat akibat Batuk Pilek

Bahan-bahan :

Air Bersih
Biji Cengkih
Daun Sirih 3 Lembar
Air Kayu Putih boleh Merk apa saja


Pertama kita siapkan wajan / wadah dan isi dengan air bersih sebanyak 4 gelas
Kedua Masukan biji cengkih secukupnya dan daun sirih serta air kayu putih
Ketiga Rebus bahan-bahan itu sampai mendidih
Keempat Angkat dan Hiruplah Uap udara yang berasal dari ramuan herbal tadi

Hasil yang saya rasakan pernapasan jadi terasa lega, dan batuk pileknya minggat , itulah yang saya lakukan, dan sebenarnya banyak lagi cara aman membuat ramuan herbal sendiri, karena selain mudah dan murah, yang terpenting aman tanpa efek samping.


0 Response to "4 Cara Cepat Mengatasi sulit bernapas akibat Batuk Pilek"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel